Selasa, 03 Juli 2012

HTC Desire C

HTC Desire C bisa jadi merupakan smartphone generasi terbaru dari keluarga HTC Desire. Untuk diketahui, seri 'Desire' ditujukan bagi para pengguna smartphone pemula. Seperti halnya, predesornya, Desire C tampil dengan desain candybar yang simpel tanpa banyak varian ataupun 'ornamen' di bagian luarnya. Bobotnya cukup ringan, hal ini kemungkinan dikarenakan material pembuatnya sebagian besar plastik.

Dari segi layar, smartphone berkonsep simpel candybar ini menggunakan layar sentuh berukuran standar untuk smartphone masa kini, 3.5 inci dengan resolusi HVGA (320 x 480). Teknologi layarnya menggunakan LCD TFT yang diperkuat oleh sentuhan kapasitif, sehingga responsif terhadap sentuhan jari.

Dibagian belakang, terdapat kamera autofocus berkekuatan 5 megapiksel yang disertai dengan fitur standar kamera smartphone masa kini dan fasilitas perekaman video. Namun, sayangnya kamera smartphone terbaru buatan HTC ini tidak dilengkapi dengan fitur lampu flash (Led-flash), sehingga para pengguna akan sedikit mengalami kesulitan pada saat situasi dan kondisi kekurangan cahaya.

Pada bagian jeroannya, HTC (hanya) membenamkan prosesor Snapdragon dari Qualcomm yang memiliki kecepatan 600 MHz. Hal ini kemungkinan besar untuk meminimalisir harga jual. Sementara untuk RAM-nya, smartphone dari vendor yang berasal dari Taiwan ini berkekuatan 512MB diperkuat dengan memori internal sebesar 4GB dengan opsi upgrade hingga 32GB menggunakan slot microSD yang tersedia.

Namun yang menarik, meski hanya bermain di kelas low-end, HTC ternyata membenamkan Android versi ICS. Selain itu, HTC juga membenamkan software antarmuka manajemen SenseUI versi 4.0, yang merupakan versi teraktual, sehingga memberikan tampilan antarmuka yang simpel, cantik, dan atraktif.

Dari segi koneksi, smartphone HTC low-end yang berjalan diatas jaringan GSM ini cukup lengkap, termasuk jaringan kecepatan tinggi (HSPA), WiFi, Bluetooth, dan microUSB, serta dibenamkannya teknologi NFC (opsional). Tersedia pula port audio jack yang bisa digunakan dalam mendengarkan musik.

Sedangkan pada bagian aplikasi pelengkapnya, mungkin yang menarik adalah dibenamkannya aplikasi dari Beats Audio, yang akan memberikan pengalaman multimedia pengguna semaki 'berasa', terutama pada saat mendengarkan lagu favorit di smartphone ini. Selain itu, ada pula browser HTML, dukungan terhadap Adobe flash, document editor, dan masih banyak lagi.

Untuk daya tahannya, perangkat ini diperkuat oleh baterai berkapasitas tidak terlalu besar, 1230 mAh. Dengan kapasitas begitu, jangan terlalu berharap banyak dengan daya tahannya.

Kesimpulannya, bagi Anda yang lebih mementingkan tampilan luar yang simpel namun menarik, Desire C, bisa menjadi pilihan. HTC sendiri memang memiliki ciri khas penghasil smartphone candybar full layar sentuh dengan tampilan yang simpel, namun tetap terlihat cantik dan menarik. Ya, salah satunya Desire C. Namun, penggunaan material plastik, membut tampilannya tidak solid, hanya membuat bobotnya ringan.

Sementara bagi Anda yang mementingkan kinerja, Desire C bukanlah pilihan sesuai. Bila ditilik dari prosesor yang tersedia, smartphone ini tidaklah menarik, bahkan dengan harga yang sama, Anda bisa mendapatkan smartphone dengan kinerja lebih baik dan prosesor lebih cepat. Namun, untuk kegiatan multitasking, smartphone ini cukup memadai.

Yang menarik adalah dibenamkannya Android 4.0 Ice Cream Sandwich dan tentu saja, HTCSense UI, yang memiliki tampilan cantik dan menarik, serta mudah digunakan. Untuk sebuah smartphone low-end, keberadaan platform Android terbaru ini, bisa menjadi nilai tambah.

Spesifikasi:
Jaringan: GSM 850/900/1800/1900, HSDPA 900/2100;
Dimensi: 107.2 x 60.6 x 12.3 mm;
Bobot: 100 gram;
Layar: 3.5 inch (320x480 piksel) TFT LCD Capacitive Touchscreen, Multitouch;
Chipset: 600 MHz Qualcomm Snapdragon;
OS: Android 4.0 (ICS) + SenseUI 4.0;
Kamera: 5MP (2592x1944 piksel) Autofocus, Geo-tagging, Face Detection, image stabilization, Video Recording;
Memori: 512GB (RAM) + 4GB (Internal), slot microSD (up to 32GB);
Konektivitas: GPRS/EDGE, WiFI, HSDPA 7.2 Mbps, HSUPA, Bluetooth, WiFi, port microUSB, NFC (opsional), dan Audiojack 3.5mm;
Fitur Lain: Beats Audio, Active noise cancellation with dedicated mic, Accelerometer sensor for UI auto-rotate, Proximity sensor, Gyro sensor, A-GPS, Digital compass, Multimedia Player App, Organizer, Image/video editor, Document editor (Word, Excel, PowerPoint, PDF), Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa integration, Adobe Flash support, Voice memo/dial/commands, Predictive text input, Browser HTML, Radio FM, Social networking integration, Java via Java MIDP emulator;
Baterai: Li-Ion 1230mAh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar